Pelatihan Manajemen Puskesmas
Ryan Syah | 17 Juli 2023 | Dibaca 771 kali | DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Foto Bersama Kegiatan Pelatihan Manajemen Puskesmas

Bertempat di Bapelkes Provinsi Jambi, hari Selasa, 17 Juli 2023 telah dilaksanakan Pembukaan Pelatihan Manajemen Puskesmas metode klasikal (tatap muka) yang merupakan pelatihan kerjasama dengan Dinkes Kabupaten Tanjab Barat.

Pembukaan pelatihan dilakukan oleh Kepala Bapelkes Provinsi Jambi, Ibu Riqki Amelia, S.Psi, M.PSi dan dihadiri oleh Kepala Dinkes Tanjung Jabung Barat.

Pelatihan ini akan dilaksanakan selama 10 hari efektif dari tanggal 17 Juli – 26 Juli 2023 dengan jumlah peserta sebanyak 17 orang yang merupakan Tim Puskesmas terdiri dari Kepala Puskesmas dan Kepala Sub Bagian Tata Usaha.


Setelah mengikuti pelatihan peserta diharapkan mampu melakukan manajemen dan pelayanan kesehatan dengan pendekatan keluarga di Puskesmas.

Pada kesempatan ini pula dilakukan penyematan tanda peserta secara simbolis serta penandatanganan naskah Perjanjian Kerjasama Operasional antara Bapelkes dan Dinkes Kabupaten Tanjung Jabung Timur, dan diakhir pembukaan dilanjutkan dengan foto bersama.



BAGIKAN :



Berikan Komentar

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin